Pertemuan Prabowo-Kaesang, Gerindra Sebuat Ada Kesamaan Visi, Ini Kata Ketum PSI
Oktober 12, 2023
Partai Gerindra dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyatakan memiki kesamaan visi. Hal tersebut tercetus usai kedua elit partai politik (parpol) melalukan pertemuan.
"Tadi kita didalam berbincang-bincang bertukar pikiran tenang situasi kebangsaan, ada kesamaan visi. Kita menghendaki suatu politik dan gaya demokrasi yang sejuk, yang penuh kekeluargaan, kekerabatan, kerukunan, dan persatuan," ucap Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Gerindra, Kamis (12/10/2023).
Prabowo juga mengatakan, perbedaan pandangan bagian dari demokasi. Dirinya menyepakati bahwa persaingan jelang Pilpres 2024 harus berjalan dengan sehat. "Yang kita inginkan suatu persaingan yang sehat dan penuh keakraban," ujarnya.
Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep berterima kasih kepada Prabowo karena rombongan PSI diterima dengan marching yang meriah. Kaesang merasa diterima Prabowo setara sebagai ketua umum parpol.
Diketahui, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama para pengurus pusat menyambangi kediaman Ketia Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan. Kaesang mencium tangan Prabowo setiba di lokasi.
Kedatangan Kaesang dan janarannya disambut langsung oleh Prabowo dan pejabat teras Gerindra, Kamis (12/10/2023) sore. Kaesang langsung mencium tangan Prabowo saat disambut.
Prabowo kemudian merangkul Kaesang dan mengajaknya masuk ke dalam kediamannya. Kedatangan PSI diramaikan marching band yang dibawakan organisasi sayap Gerindra.
Beberapa menit usai menggelar pertemuan tertutup, Prabowo dan Kaesang bersama para petinggi dua partai itu melakukan konferensi pers. Usai konferensi pers, mereka sesi foto bersama.
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep menyatakan, bila arah dukungangan partai politik (porpol)-nya pada Pilpres 2024 masih dirahasiakan.
Itu terlontar saat menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Kamis (12/10/2023).
"Hal itu (dukungan, Red) sebagai rahasia. Kalau bentuk dukungan sabar ya, itu kan rahasia," ujar Kaesang Pangarep.
Diketahui, kedatangan Kaesang didampingi oleh Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagoes Oka. Kemudian, anggota Dewan Pembina PSI Giring Ganesha dan Sekjen PSI Raja Juli Antoni.
Rimbongan juga disambut meriah dengan penampilan tim Drum Band Garuda Yaksa. Kaesang terlihat tampil santai dengan kaus hitam bergambar Prabowo Subianto.
Setelah berbincang bersama Prabowo, Kaesang sempat mengungkap alasannya memakai kaus bergambar Menteri Pertahanan (Menhan) itu. Rupanya, kaus tersebut bukan pertama kali dipakai oleh Kaesang.
"Saya sudah sering pakai baju ini, waktu Pak Ketua Umum jadi bintang tamu di podcast saya. Saya juga pakai ini. Kemarin jalan-jalan, honeymoon ke Korea bersama istri, sampai dimarahin 'Kamu ngapain sih pakai gituan?'," kata Kaesang.
Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengaku sebagai fans Prabowo. "Ya saya kan ngefans," canda Kaesang lagi.(*)