Kebakaran Kapal Umsini Sudah Padam, Ribuan Penumpang Selamat

Kabar Karawang - PT Pelabuhan Nasional Indonesia (Pelni) memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran KM Umsini di Pelabuhan Soekarno-Hatta, Makassar, Minggu (9/6/2024). Seluruh penumpang kapal dilaporkan selamat.

Kebakaran Kapal Umsini Sudah Padam, Ribuan Penumpang Selamat

PT Pelni juga memastikan, api sudah berhasil dipadamkan pada pukul 09.03 WITA. KM Umsini mengangkut 1.677 orang dengan tujuan Makassar, Surabaya, Kijang, dan Jakarta.

"Saat ini api sudah berhasil dipadamkan. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," kata Kepala Kesekretariatan Perusahaan Pelni Evan Eryanto dalam keterangannya, Minggu (9/6/2024). 

Menurutnya, saat terjadi kebakaran, ABK kapal dengan cepat berupaya melakukan pemadaman. Mereka bergerak cepat menggunakan alat pemadam CO2 yang tersedia di atas kapal.

Adapun penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan. "Saat ini kami terus berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait," ujar Evan.

Ribuan penumpang dalam kapal itu selanjutnya akan diangkut menggunakan kapal Pelni lainnya yang akan melalui Makassar. Evan mengatakan, pihaknya telah mengatur ulang pemberangkatan untuk penumpang KM Umsini tersebut. 

Rencananya, para penumpang akan diberangkatkan menggunakan KM Labobar pada Selasa (11/6/2024) lusa. "Untuk penumpang tujuan Surabaya dan Kijang akan diangkut menggunakan KM Labobar. Rencananya pada Selasa (11/6/2024)," ujarnya.(PK)

Posting Komentar