Pemerintah Berangkatkan 14 Kloter Terakhir Jemaah Indonesia
Kabar Karawang - Pemerintah memberangkatkan 14 kelompok terbang (kloter) terakhir jemaah calon haji Indonesia ke Tanah Suci, Senin (10/6/2024). Sedangkan total jemaah yang diterbangkan melalui kloter-kloter tersebut berjumlah 4.381 orang.
Demikian disampaikan anggota Tim Media Center Kementerian Agama (Kemenag), Widi Dwinanda, Senin (10/6/2024). Menurut dia, saat ini di Arab Saudi sudah terdapat 209.934 jemaah Indonesia yang terbagi dalam 534 kloter.
"Seluruh jemaah calon haji Indonesia telah resmi diterbangkan," ujarnya. Seperti diketahui, Indonesia mendapat kuota jemaah calon haji 1445 Hijriah/2024 Masehi sebanyak 241.000 orang.
Rinciannya terdiri dari 213.320 jemaah haji reguler dan 27.680 jemaah haji khusus. Mereka diberangkatkan dalam dua gelombang, pertama pada 11-23 Mei 2024 dan kedua pada 24 Mei hingga 10 Juni 2024.
Sedangkan jemaah haji Indonesia yang wafat pada penyelenggraan tahun ini tercatat sebanyak 78 orang. Rinciannya, enam orang di embarkasi, 16 orang di Madinah, 53 orang di Makkah, dan tiga orang di bandara.
Berikut embarkasi penerbangan jemaah calon haji Indonesia yang memberangkatkan 14 kloter terakhir dengan membawa 4.381 jemaah:
1. Embarkasi Surabaya (SUB): 4 kloter, 1.455 jemaah.
2. Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG): 1 kloter, 203 jemaah.
3. Embarkasi Solo (SOC): 1 kloter, 354 jemaah.
4. Embarkasi Banjarmasin (BDJ): 1 kloter, 93 jemaah.
5. Embarkasi Batam (BTH): 1 kloter, 428 jemaah.
6. Embarkasi Kertajati (KJT): 1 kloter, 440 jemaah.
7. Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS): 2 kloter, 702 jemaah.
8. Embarkasi Aceh (BTJ): 1 kloter, 390 jemaah.
9. Embarkasi Medan (KNO): 1 kloter, 106 jemaah.
10. Embarkasi Balikpapan (BPN): 1 kloter, 210 jemaah. (PK)